Karantina Finalis Pemilihan Duta Wisata Deli Serdang Tahun 2025

 

 

Ahoii Sobat Budporapar …

Finalis Pemilihan Duta Wisata Deli Serdang Tahun 2025 resmi memasuki tahap karantina! Dua hari pertama menjadi rangkaian kegiatan penuh inspirasi, pembelajaran, dan eksplorasi potensi wisata daerah. Seluruh rangkaian karantina ini menggunakan pembiayaan bersumber dari APBD Kabupaten Deli Serdang, sehingga peserta tidak dikenakan biaya apapun alias GERATIS.

Kegiatan dimulai pada Sabtu, 22 November 2025, melalui proses check-in di Cadika Lubuk Pakam. Malam harinya, finalis mengikuti sesi Temu Ramah & Paparan Wawasan Budaya bersama Duta Wisata lintas generasi. Sesi ini membuka wawasan para finalis mengenai karakter budaya, nilai kearifan lokal, serta peran strategis Duta Wisata dalam mempromosikan pariwisata Deli Serdang.

Memasuki hari kedua, Minggu, 23 November 2025, para finalis mengikuti Field Trip untuk mengenal potensi wisata dan ekonomi kreatif unggulan daerah. Destinasi pertama adalah Pasar Kamu Desa Denai Lama, Kecamatan Pantai Labu, di mana finalis menikmati kehangatan masyarakat desa wisata dan kekayaan produk lokal.

Perjalanan dilanjutkan ke Sembekandua Coffee di Percut Sei Tuan bersama Bang Darwis Harahap. Di sini, finalis diperkenalkan dengan hasil bumi daerah, produk kopi, serta kuliner lokal yang menjadi bagian penting dalam pengembangan ekonomi kreatif Deli Serdang.

Setibanya kembali di Cadika Lubuk Pakam, malam hari diisi dengan sesi Koreografi dan Wawasan Budaya yang dipandu oleh Fariby dan Azhari. Melalui pelatihan ini, finalis mengasah kepercayaan diri, ketepatan gerak, hingga kemampuan membawakan nilai budaya dalam setiap penampilan.

Dua hari pertama karantina ini menjadi fondasi penting untuk membentuk generasi muda yang berpengetahuan luas, berkarakter, dan siap membawa nama baik Deli Serdang. Terus dukung perjalanan mereka hingga malam Grand Final!

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 



Berita

Copyrights © 2023 All Rights Reserved
Disbudporapar Kabupaten Deli Serdang