Pembukaan Festival Kuliner Deli Serdang Tahun 2024
Ahoii Sobat Budporapar ...
Kepala Dinas Kebudayaan, Pemuda dan Olahraga Serta Pariwisata Kabupaten Deli Serdang, Ismail, S.STP., M.SP., Menghadiri Pembukaan Festival Kuliner Deli Serdang Tahun 2024 di Plaza Kuliner Deli Serdang, Jalan Negara, Petapahan, Kecamatan Lubuk Pakam.(Jum'at, 28/06/2024)
Festival Kuliner Deli Serdang diadakan dalam rangka menyambut dan memperingati Hari Jadi Ke-78 Kabupaten Deli Serdang. Pembukaan ditandai dengan penyerahan sate ke Pj. Bupati Deli Serdang dalam hal ini diwakili oleh Asisten Pemerintahan & Kesejahteraan Rakyat Setdakab DS, Drs. H. Citra Efendi Capah, M.SP.
Kegiatan yang diikuti 48 tenant atau pelaku UKM binaan TP PKK Deli Serdang, Dinas Koperasi dan UKM, Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) dan Dinas Kebudayaan, Pemuda, Olahraga dan Pariwisata (Disbudporapar) tersebut dimulai, Jumat (28/06/2024) hingga Minggu (30/06/2024). Dibuka mulai pukul 10.00 WIB sampai 22.00 WIB.
Rangkaian acara yang diselenggarakan pada hari pertama penyelenggaraan, antara lain: ada Pameran dan Bazar UMKM Deli Serdang, Final Lomba Masak Cipta Pangan, Opening Ceremony, Tari Kreasi Melayu "Sanggar Lingkaran", Musik dan Lagu "Sanggar Skreep".
Pada hari kedua, Sabtu (29/06/2024), ada Pameran dan Bazar UMKM Deli Serdang, Demo Masak "Poltekpar", Demo Masak "PT. Forisa", Talkshow UMKM KM "Dimsum Maira & Donat Donita, Musik dan Lagu "Sanggar Skreep, Ketoprak Dor Kec. Percut Sei Tuan.
Hari ketiga, Minggu (30/06/2024), pameran dan Bazar UMKM Deli Serdang, Lomba Mewarnai, Closing Ceremony, Tari Multi Etnis "Si Gale- gale" Sanggar Aurora, Musik dan Lagu "Sanggar Tirta Mas Sunggal"
Kegiatan ini dihadiri oleh para undangan perwakilan dari Organisasi Perangkat Daerah (OPD) Deli Serdang, serta dihadiri oleh seluruh ASN dan Non ASN Disbudporapar DS.
Berita