Kepala Dinas Kebudayaan, Pemuda dan Olahraga Serta Pariwisata Kabupaten Deli Serdang, H. Khoirum Rijal, ST, M.AP Menghadiri Undangan Rapat Evaluasi Peta Jalan (Roadmap) Tahun 2022 dan Rencana Aksi TPID Kab. Deli Serdang Tahun 2023 (Rabu,18/01/2023)

 

Rapat yang berlangsung di Aula Cendana Lt. 2 Kantor Bupati Deli Serdang dibuka oleh Bapak Bupati Deli Serdang. 

 

Pada rapat ini,KadisbudporaparDS melaporkan evaluasi program kegiatan pengendalian inflasi daerah Kabupaten Deli Serdang Tahun 2022 yang dilakukan dan menentukan Target Tahun 2023. Pada indikator ketersediaan pasokan, sudah dilakukan realisasi penetapan 9 desa wisata sesuai dengan target yang telah ditetapkan. Sementara untuk komunikasi efektif, Disbudporapar telah melakukan pemetaan usaha pariwisata sebanyak 148 usaha melebihi target dari 100 usaha. DisbudporaparDS juga melebihi target kelender event dari target 12 event setiap tahun, realisasi 79 event. 

 

Hal ini terjadi karena adanya komitmen KadisbudporaparDS bersama lintas sektoral sesuai arahan Bapak Bupati DS untuk saling bersinergi dalam melaksanakan program/kegiatan.

 

Turut hadir mendampingi Kepala Bidang Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Rahmi Khairani Nst, M.Psi .

 

#pariwisatadeliserdang #DisbudporaparDeliSerdang #KeDeliSerdangAja

 

@sandiuno

@kemenparekraf.ri

@disbudparekrafsumut @pariwisatasumut

@pemprovsumut @infosumutku

@dutawisatadeliserdang @pemkab_deli_serdang



Berita

Copyrights © 2023 All Rights Reserved
Disbudporapar Kabupaten Deli Serdang